Cara Menggunakan Masker Gelatin Untuk Rambut



Anda pasti pernah mendengar kata gelatin, identik dengan bahan pembuat permen jeli dan berbagai cemilan lain yang kenyal. Tetapi tahukah anda jika ternyata gelatin itu bisa dijadikan masker gelatin untuk rambut? Memang pada awalnya gelatin ini digunakan untuk industri makanan, namun seiring dengan perkembangan zaman dan semakin banyaknya percobaan yang dilakukan, ternyata ditemukan khasiat lainnya dari gelatin, yakni untuk kecantikan rambut.



Bagi wanita, rambut adalah mahkota. Kecantikan seorang perempuan akan bertambah apabila rambutnya sehat dan indah, untuk membuat rambut menjadi indah maka anda tentu harus melakukan perawatan dan salah satunya adalah menggunakan masker gelatin. Tetapi sebelum membuat masker gelatin anda sendiri, berikut adalah beberapa khasiat gelatin untuk rambut.
- Menguatkan Rambut. Jika anda memiliki rambut yang rapuh dan mudah rontok, maka memilih untuk menggunakan masker gelatin dengan teratur adalah pilihan yang tepat. Gelatin mengandung kandungan protein yang cukup tinggi sehingga mampu mengatasi kekurangan nutrisi pada akar rambut yang membuatnya mudah rontok.
- Meluruskan Rambut. Gelatin mampu mengikat rambut supaya tetap halus dan nampak lurus, sehingga tidak heran jika banyak orang yang memanfaatkan bahan yang satu ini untuk melaminating rambutnya. Hasilnya adalah rambut menjadi lebih halus, lurus dan tidak mengembang.
- Menghaluskan Rambut. Bagi yang merasa rambutnya kasar dan pecah-pecah atau bercabang, bisa memanfaatkan gelatin untuk memperbaiki kerusakannya. Anda bisa menggunakan masker gelatin untuk rambut sebanyak dua atau tiga kali dalam seminggu, kandungan proteinnya yang melimpah bisa mengatasi rambut yang kasar dan pecah-pecah jadi halus nan lembut. 



Tutorial Menggunakan Masker Gelatin Untuk Rambut
Untuk membuat masker gelatin untuk rambut, anda membutuhkan beberapa bahan tambahan untuk membuat khasiatnya semakin bagus, tetapi sekalipun tidak menambahkan bahan lainnya, kandungan bawaan yang ada dalam gelatin itu sendiri sudah cukup untuk memperbaiki rambut.
Cara membuat masker gelatin untuk menguatkan rambut, bahan yang harus disediakan adalah 5 hingga 8 sendok gelatin bubuk (tergantung panjang atau pendeknya rambut), setengah sendok teh cuka apel dan air hangat secukupnya. Pastikan rambut dalam keadaan bersih supaya kandungan alaminya bisa menyerap ke dalam setiap helainya. 

Baca Juga : Nyobain Masker Gelatin yang Buat Komendo

Pertama-tama larutkan gelatin dengan air hangat secukupnya, jangan terlalu encer dan jangan terlalu kental supaya mudah untuk diaplikasikan. Kemudian campurkan cuka apel dan aduk sampai merata. Setelah itu balurkan pada seluruh rambut secara merata dan biarkan selama setengah jam. Adapun fungsi dari cuka apel ini adalah untuk mengikat kandungan protein dalam gelatin, sehingga khasiatnya lebih maksimal dalam mempercantik rambut.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal maka gunakan masker rambut ini sebanyak dua atau tiga kali dalam satu minggu secara rutin. 



Cara lainnya untuk menguatkan dan menghaluskan rambut dengan masker gelatin adalah dengan menyediakan bubuk gelatin secukupnya, air hangat untuk mengencerkan gelatin dan madu. Tetapi jika anda memiliki minyak zaitun atau minyak almond, maka anda bisa menggunakannya.
Setelah diencerkan, campurkan dengan madu atau minyak zaitun sampai merata dan segera oleskan pada permukaan rambut, pastikan tercampur rata hingga ke setiap helainya. Diamkan masker selama beberapa saat supaya khasiatnya bisa menyerap dengan maksimal. Setelah 15 hingga 30 menit, maka anda bisa keramas dengan shampo dan bilas hingga bersih. gunakan sebanyak 3 kali dalam seminggu dengan rutin.
Demikian adalah masker gelatin untuk rambut. Tapi apa anda sedang mencari penjual masker gelatin untuk rambut? Maka bisa menghubungi kontak berikut ini ya.

Jual Gelatin Halal Eceran - 0176-888-990


Belum ada Komentar untuk "Cara Menggunakan Masker Gelatin Untuk Rambut"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel